SEJARAH SINGKAT BERDIRINYA PSSTD “NUR – AMIN” DI INDONESIA
Kota Surabaya adalah kota besar
yang terpadat kedua di Indonesia setelah Jakarta. Sejalan dengan meningkatnya
jumlah pendududuk di kota kota besar
sangat jelas terlihat bahwa lapangan pekerjaan semakin sulit, demikian
juga sarana dan prasarana khususnya dalam pembinaan kerohanian masih jauh dari
kebutuhan riil.
Sebagai akibat dari hal-hal
diatas maka kejahatan semakin meningkat dan degradasi moral tampak dimana-mana .
Melihat keprihatinan ini
tersebutlah salah satu perguruan di kalangan pesantren yang bernama perguruan “TAPAK SOFA “ Dimana disamping
memberikan pelajaran agama juga di ajarkan ilmu silat tenaga dalam yang
bertujuan membentuk generasi muda yang tangguh baik fisik maupun sepiritual.
Dengan harapan kelak menjadi
generasi penerus pembangunan yang mampu membangun suatu masyarakat adil dan makmur berdasarkan
pancasila dan UUD 1945.
Guru/pimpinan Perguruan “TAPAK SOFA “ yang bernama KIYAI HAJI SOFA yang adalah salah seorang turunan dari Sunan Giri Gresik dimana ilmu yang diajarkan adalah ilmu dari para
Walliyullah (Wali Songo). Tersebutlah salah seorang siswa
yang bernama KADIR THANAN SE yang pada Tahun 1980 di angkat menjadi Asisten
Guru .
Pada tahun 1981 dengan
pertimbangan usia yang sudah lanjut KIYAI
HAJI SOFA sang guru memutuskan bahwa perguruan “TAPAK
SOFA “ tidak menerima siswa/santri lagi dan perguruannya di nyatakan
ditutup. Beliau menunjuk KADIR THANAN SE (Asistenya) untuk
melanjutkan misi perguruan di masyarakat dengan memilih nama (PERGURUAN SUCI SILAT TENAGA DALAM “NUR –
AMIN”) salah satu diantara empat nama perguruan yang di ajukan KADIR
THANAN SE, sebagai penerus perguruan
“TAPAK SOFA “ maka didirikan lah PSSTD “NUR-AMIN” Dengan KADIR THANAN SE. Sebagai Pendiri Dan Guru
Besar PSSTD ”NUR-AMIN” Indonesia dengan perjalanan perkembanganya di
Area Jawa,Area Sumatra, Area maluku dan Irianjaya dan Kalimantan.
Demikian riwayat singkat
berdirinya Perguruan Suci Silat Tenaga
Dalam (PSSTD) “NUR-AMIN” di bumi
Indonesia.
B. Arti Logo / Lambang
B. 1. Keempat sudut
Arti empat sudut : Ilmu, Amal, Iman dan Taqwa.
1. Ilmu : Pengetahuan, dalam arti luasnya ialah keadaan seseorang yang tidak tahu menjadi tahu.
2. Amal
: Melakukan perbuatan, dalam arti luasnya ialah sesuatu ilmu yang kita
peroleh diamalkan/diaplikasikan baik untuk diri pribadi, keluarga dan
masyarakat dengan tujuan yang baik.
3. Iman
: Yakin atau percaya, dalam arti luasnya ialah percaya dan yakin bahwa
yang kita peroleh merupakan pemberian dari Allah SWT. Yakinkan tiada
Tuhan selain Allah SWT dan percaya bahwa apa yang kita peroleh dari
perguruan Nur Amin ini merupakan pemberian Allah SWT.
4. Taqwa : Takut atau tunduk, dalam arti luasnya ialah takut dan tunduk atas segala perintah Allah SWT dan menjauhi segala larangan-Nya.
(Tidak ada daya dan upaya kecuali dengan pertolongan Allah)
B. 3. Tangan Yang Menengadah Keatas
Segala sesuatu harus diawali dengan doa.
B. 4. Orang Yang Bersurban
Menandakan orang yang bertakwa.
B .5. Lima Rantai Yang Bertautan
Sholat lima waktu ,Persatuan dan kesatuan
Artinya Cahaya kebenaran
Segala sesuatu harus diawali dengan doa.
B. 4. Orang Yang Bersurban
Menandakan orang yang bertakwa.
B .5. Lima Rantai Yang Bertautan
Sholat lima waktu ,Persatuan dan kesatuan
B. 6. TULISAN NUR - AMIN
Artinya Cahaya kebenaran
B. 7. Warna
- Warna Putih, seperti lazimnya warna suci selalu melambangkan kesucian atau kebersihan hati.
- Warna Merah, warna merah melambang keberanian. Setiap warga / anggota Nur - Amin harus selalu memiliki keberanian untuk membela kebenaran.
- Warna Kuning, warna kuning melambangkan kejayaan Nur Amin sepanjang masa.
- Warna Hitam, warna hitam melambangkan Kesungguhan perguruan maupun anggota Nur - Amin dalam menempa ilmu selama di perguruan Nur Amin.
KATA MUTIARA
1. Kehebatan
seseorang tidak tergantung dari kekuatan atau besarnya badan, melainkan isinya.
2. Semakin
padat isi seseorang maka semakin merundu pulalah dia
3. Bukan
sekedar mempelajari dan mengetahui tetatapi lebih dari itu adalah untuk
mengamalkanya.
MOTTO
1. Tiada
kekuatan secara pasti menentukan kecuali Allah SWT.
2. Bila
ada manusia yang memiliki kelebihan tertentu hal itu hanyalah rahmat Allah SWT.
Itulah yang di sebut Karomah.
3. Meski
mungkin terjadi Allah memberi daya lebih pada manusia sehingga bisa mengetahui
alam gaib.
4. Sungguh
sangat di sayangkan kalau ada manusia yang tunduk pada suatu
benda yang di keramatkan, karena semua itu hanyalah
benda mati.
Ke Ilmuan Di PSSTD" Nur-Amin"
(Suatu Olah Nafas,Tenaga Dalam Yang di Paduakan Dengan Penghayatan Kalimat Illahi Yang bersumber dari Al-Qur'an Dan Al - Hadist Yang di Sempurnakan Dengan Ahlaq).
SEJARAH PSSTD " NUR- AMIN" DI KALTIM
Dikarenakan
tugas Bapak Kadir Thanan pindah ke Kota Balikpapan pada tahun 1991 maka
didirikanlah Perguruan Suci Silat Tenaga Dalam Nur Amin di Balikpapan
untuk pertama kalinya. Pada tahun 1994 Bapak Kadir Thanan pindah tugas
kembali tepatnya di Kota Samarinda, Perguruan Suci Silat Tenaga Dalam
Nur - Amin didirikan di Samarinda. Saat itu tempat latihan berada di
lokasi Jl. Ruhui Rahayu tepatnya lapangan yang sekarang ini telah didirikan
Mall Lembuswana.
Perguruan
Suci Silat Tenaga Dalam Nur Amin di Samarinda sekarang memiliki dua
ranting yaitu ranting Sungai Kunjang dan ranting Palaran.
Lokasi dan tempat – tempat latihan PSSTD Nur – Amin yang tercatat hingga tahun 2010 dan aktif adalah :
- PSSTD Nur – Amin Cabang Samarinda, tempat latihan Lapangan Bola Vorvoo/,Halaman sekolah smp Tunas Kelapa Samarinda,jadwal pelatihan setiap hari senin dan kamis pukul 19.30 – 22.00 WITA.
- PSSTD Nur - Amin Cabang Balik Papan , di kota Balik Papan.
- PSSTD Nur – Amin Ranting sungai kunjang, tempat latihan di halaman sekolah SMP N 10 sungai kunjang. Jadwal pelatihan setiap hari senin dan kamis pukul 19.30 – 22.00 WIT.
- PSSTD Nur – Amin Ranting Palaran, terdiri dari dua tempat pelatihan yaitu : di halaman sekolah SMU N 06 Palaran dan lapangan bola Bukuan.
- PSSTD Nur – Amin Kota bangun, Lapangan sepak bola SMA 01 Kota Bangun ,Kab.Kutai Kerta Negara.
- PSSTD Nur – Amin Cabang Melak, Kab.Kutai Barat.
Ke Ilmuan Di PSSTD" Nur-Amin"
(Suatu Olah Nafas,Tenaga Dalam Yang di Paduakan Dengan Penghayatan Kalimat Illahi Yang bersumber dari Al-Qur'an Dan Al - Hadist Yang di Sempurnakan Dengan Ahlaq).
CTT:
- Jika ada Permasalahan/Kepengurusan dan Ke Ilmuan Di PSSTD Nur - Amin , Hendaklah diselesaikan dan Di Konsultasikan kepada Dewan Penasehat, Pimpinan Cabang atau Langsung kepada Pendiri Nur - Amin Indonesia.
- Silahkan memberikan masukan dan tambahan (Salam Perguruan).
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusInfo latihan di balikpapan apakah ada?
BalasHapusMasih ada mas di balikpapan
HapusBisakah saya minta no hp atau kontak wa mas?
BalasHapusBoleh tanya, tempat latihan PSTD Nur Amin untuk Balikpapan di mana ?
BalasHapusTerima kasih
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
HapusSilahkan ke pantai dusit setiap Senin malam HBS isya sampai jam 10 dan Kamis malam ...
HapusLBH jls lihat di ig ada kok
Assalamualaikum
BalasHapusKalo mau gabung latihan psstd nur-amin di Surabaya dimana ?
Dan apakah ada yg bisa saya hubungi ? Trimakasih
Assalamualaikum para senior guru, mohon bimbingannya Nur Amin di Bintang apakah masih ada, Krn rencana kita aktifkan daerah Bontang, mohon petunjuk
BalasHapusDi samarinda ada yg bisa di hubungi kh guru. Di mna tempat yg masih aktif mohon info
BalasHapusGabung group di fb nur amin .
BalasHapusTolong kirim hapalan asma basmallah
BalasHapusAl Baqarah ayat 255
Hapusmas alamat latihan di melak di mana ya...
BalasHapusDi belakang masjid pancasila mas
BalasHapusSaya sabuk coklat
BalasHapusAssalamu'alaikum.,maaf mas dl saya warga psstd nur amin cabang smd krng lbih dr tahun 2004-2007 tp skr saya sm skali vakum krn udah pindah ke Pontianak.ada ke inginan mulai mendalami keilmuan psstd nur amin lg tp di sptnya di pontianak tdk ada.apakah bs belajar lg secara online dn apakah ada yg bersedia membimbing secara online.
BalasHapusTidak ada mas
Hapus